Rabu, 25 November 2020

4 Cara membuka Device Manager pada Windows 10

PUTRAWANKURNIA.BLOGSPOT.COM - Device Manager adalah aplikasi yang merupakan bagian dari sistem operasi Windows dan sudah ada sejak Windows era tahun 1995. Fungsi utama dari aplikasi ini memudahkan pengguna untuk melihat hingga mengatur perangkat-perangkat keras atau hardware yang ada di komputer.

Kita dapat melihat dengan jelas melalui hirarki yang terstruktur perangkat-perangkat utama pembangun komputer pada umumnya seperti media storage (HDD), optical drive, periferal seperti mouse, keyboard, ada monitor, processor utama, kartu jaringan, controller USB yang digunakan dan lain-lain.

Artikel ini akan memberitahukan, ada 4 (empat) cara dalam membuka Device Manager di Windows 10 (meski tidak tertutup kemungkinan juga dapat diaplikasikan pada seri Windows sebelumnya seperti Windows 7 dan 8). 

Contoh perangkat-perangkat keras (hardware komponen) yang terdaftar atau perangkat yang dipasang pada sebuah komputer (PC), tertera pada Device Manager


CARA 1 - MELALUI START MENU

Lakukan pencarian pada menu start dengan cara menekan tombol Windows key pada keyboard (dengan menekan tombol ini akan membuka langsung menu start Windows). Hal yang sama dapat dilakukan dengan cara klik simbol atau icon Windows pada taskbar.

Gambar 2 - Start menu pada Windows 10

Untuk selanjutnya setelah menekan tombol "Win key" pada keyboard, langsung saja ketik "device manager" maka aplikasi tersebut akan muncul. Perhatikan gambar selanjutnya.

Gambar 3 - Aplikasi "device manager" muncul di pencarian start menu

Apabila sudah tertera aplikasi pada pencarian seperti pada gambar 3 (tiga) diatas, langsung saja klik untuk membukanya.



CARA 2 - MELALUI MENU PERINTAH "RUN"

Tekan terlebih dahulu kombinasi tombol di keyboard yaitu Windows key (win key) dan tombol huruf "R" pada keyboard, maka akan muncul jendela baru seperti dibawah ini.

Gambar 4 - Jendela perintah "RUN"

Setelah kotak dialog perintah "run" muncul seperti gambar 4 diatas, langsung input dan ketik "devmgmt.msc". Perhatikan gambar selanjutnya dibawah.

Gambar 5 - input "devmgmt.msc" pada menu perintah Run




CARA 3 - MEMBUKA DEVICE MANAGER MELALUI "POWER USER" MENU

Gambar 6 - Power User menu

Cara membuka menu "Power User" seperti pada gambar 6 (enam) adalah dengan cara mengetik kombinasi tombol pada keyboard yaitu tombol "Windows key" dan hurf "X" pada keyboard.

Gambar 7 - Kombinasi tombol "Windows key" dan tombol huruf "X" pada keyboard




CARA 4 - MELALUI CONTROL PANEL

Pertama-tama kita buka start menu, seperti cara 1 (satu) diatas, lalu mulai dengan mengetik "Control Panel", maka akan muncul aplikasi control panel, langsung klik dan buka.

Gambar 8 - Aplikasi "Control Panel" muncul dari pencarian start menu

Selanjutnya apabila aplikasi pada gambar 8 (delapan) kita coba klik, maka jendela Control Panel dimana terdapat "Device Manager" akan terbuka seperti gambar dibawah ini.

Gambar 9 - Jendela Control Panel dimana terdapat "Device Manager"


Untuk melihat versi video dari artikel ini, dapat dibuka di channel saya [klik disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar